Senin, 26 Maret 2012

SYUKUR

Allah Berfirman:
لئن شكرتم لأزيدنكم ولئن كفرتم إن عذاب لشديد
"Jika kamu semua bersyukur (atas nikmat yang Aku berikan), niscaya Aku akan menambah. Dan Jika kamu semua kufur (atas nikmat yag Aku berikan), sesungguhnya siksaKu sangat berat".

Ayat diatas sudah sangat jelas, bahwa barang siapa yang bersyukur atas nikmat Allah, maka Allah akan menambah nikmat tersebut. Tapi barang siapa yang kufur atas nikmat Allah, maka Allah pasti akan menyiksa dengan sangat berat.

Perlu diketahui bagi kita umat muslim, bahwa nikmat yang paling besar adalah berupa Iman dan Islam. Jadi, sangat buruk dan sangat berdosa jika sudah diberi nikmat berupa Iman dan Islam tapi kita menyia-nyiakannya.
Selanjutnya yaitu nikmat yang bersifat duniawi yaitu berupa rizki, kesehatan dan lain-lain yang tak terhitung bayaknya.

Kawan-kawan seiman, bahwa syukur terdiri dari tiga tahap yaitu:
  1. As-Syukru Bil-Lisan (Syukur dengan ucapan)
    Apabila kita mendapatkan nikmat dari Allah maka seharusnya kita mengucap hamdalah.
  2. As-Syukru Bil-Qolbi (Syukur dalam hati)
    Yaitu dengan memperbanyak Syukur dan dzikir kepada Allah di dalam hati.
  3. As-Syukru Bil-Arkan (Syukur dengan tindakan)
    Yaitu seperti menjalankan perintah-perintah Allah dan menjauhi segala larangannya karena kita telah diberi nikmat berupa Iman dan Islam. Membayar zakat, Sedekah atas rizki yang telah diberikan kepada kita.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar